Cara Membuat Akun Google Mail atau Gmail

Sekarang saya akan berbagi ilmu tentang Cara Membuat Akun Google Mail atau biasa disebut Gmail.
Email ini fungsinya sebagai pesan elektronik. Jadi kita tidak perlu melakukan hal jadul lagi seperti mengirim surat melalui surat kabar atau melalui burung elang.
Hanya bermodalkan akun email, koneksi internet, dan PC saja kita sudah bisa langsung mengirim pesan ke semua teman kita di seluruh dunia tanpa membayar mahal dan mendapatkan resiko sangat kecil.
Jadi untuk itu sekarang saya akan berbagi Cara untuk membuat akun Gmail agar kita tidak perlu ribet untuk kirim-kirim pesan.

Langsung saja ikuti langkah di bawah ini yang sudah saya sertakan beberapa gambar sebagai panduan rincinya.

LANGKAH 1
Klik Buat Akun untuk langsung memulai pembuatan akun Google Mail (Gmail)
Form Buat Akun Gmail


LANGKAH 2
Isi Semua Form Data yang tersedia dengan lengkap:
Contoh Pengisian Data Form Google Mail
Nama: Nama Depan dan Nama Belakang Kamu
Pilih Nama Pengguna Anda: (isi dengan nama email sesuai keinginan)
Buat Sandi dan Konfirmasi sandi Anda: (isi dengan password atau kata sandi yang sama)
Tanggal lahir: (isi dengan tanggal lahir kamu)
Gender: (pilih sesuai dengan jenis kelamin kamu)
Ponsel: (isi dengan nomor hp kamu. Gunanya nanti untuk mengirim kode konfirmasi email yang kita buat)
Alamat email Anda saat ini: (isi dengan email teman atau milik kamu yang bisa dipercaya. Gunanya untuk keamanan. Jika email yang baru ini dibobol orang, kamu bisa mengembalikannya dengan mengirim verifikasi ke email ini)
Captcha: (isi sesuai gambar yang muncul)
Lokasi: (pilih lokasi negara kamu tinggal)
Beri Centang pada "Saya menyetujui Persyaratan Layanan dan Kebijakan Privasi Google"
Terakhir klik tombol submit "Langkah berikutnya"


LANGKAH 3
Setelah melewati Langkah 2, kita dihadapkan dengan halaman untuk menambahkan foto profil.
Bisa kita lewati dengan klik tombol submit "Langkah berikutnya" atau kamu bisa menambahkan foto profil kamu dengan cara klik "Tambahkan foto"

Langkah 3
LANGKAH 4
Kemudian kita akan dihadapkan dengan halaman "SELAMAT DATANG"
Klik "Lanjutkan ke Gmail" untuk melanjutkan proses pembuatan email.

Halaman Welcome

LANGKAH 5
Tunggu proses "memuat" email selesai sampai muncul halaman Kotak Email.

Proses Memuat Kotak Masuk Email

Dan email kita telah berhasil dibuat.

Kotak Email Google Mail (Gmail)

Mungkin hal ini tidaklah begitu ribet. Karena memang tidak ribet. Jadi langsung saja dicoba.

Begitu saja yang bisa saja bagikan.
Jika ada yang kurang bisa dipahami, silahkan komentari Cara Membuat Akun Google Mail ini.
Insya allah akan saya bantu semampu saya.
Terimakasih.

omgoegel

Hopefully article about Cara Membuat Akun Google Mail atau Gmail useful for Om Goegel loyal readers. Know more about me, please read more on WHO AM I? page. Great thanks.

Number of Posts:

No comments:

Post a Comment

RULES:
1. Hindari komentar SARA, porno, atau melanggar HAM
2. Disini bukan zona pertikaian (silahkan bertikai di ring lain)
3. Link tidak jelas serta mengarah ke pelanggaran kode etik dan hukum yang berlaku adalah HARAM disini
4. Penulis tidak bertanggung jawab atas apapun bentuk efek samping dari penyalahgunaan atau penyalahartian terhadap apapun konten dari blog ini
5. Penulis memiliki hak untuk menolak/menghapus komentar yang dianggap melanggar pasal-pasal di atas

PS:
“Jadilah orang yang sopan dan cerdas dalam berkomentar”.
Ask if you are not sure and/or don’t know or eager to know more,
Give solution if you found any errors, stop komentar-komentar kosong!

Contact Form

Name

Email *

Message *