Apa itu 4G LTE?
Nama 4G diberikan kepada Generasi ke-4 untuk mobile networks service yang diluncurkan pada tahun 2010, dan seperti generasi sebelumnya yang sering di sebut dengan nama 3G. Dan jika kita membahas mengenai 4G, pastilah akan terikat dengan jargon tambahan LTE di belakangnya. Apa itu LTE?LTE / Long Term Evolution adalah tipe dari teknologi 4G yang menjadi basis standar untuk penamaan dari sinyal 4G, jadi jika di bagian pojok kiri / signal bar anda menandakan LTE, itu berarti Anda berada di jaringan 4G.
Keberadaan teknologi ini menjanjikan kenyamanan untuk mengakses data jauh lebih cepat dan dapat lebih di andalkan untuk smartphone, tablet, dan laptop anda, Dengan kata lain kecepatan 4G bisa mencapai 5-10x lebih cepat dari generasi sebelumnya 3G, secara teori jaringan ini bisa memberikan kecepatan up to 100 Mbps.
Secara praktikal lebih cepat berarti, kita bisa mengakses website lebih cepat, streaming video, dan podcast tanpa harus buffering, plus kita bisa juga mendownload dan upload berbagai macam file besar lebih cepat.
Bisa dirasakan juga ketika kita mengkases aplikasi yang membutuhkan akses data secara cepat seperti maps, waze, atau livestreaming content bisa berjalan dengan lancar. Atau juga ketika kita menonton Film HD melalui aplikasi seperti Tribe, Netflix, Vimeo, dan lain-lain tanpa perlu khawatir buffer, dan akses WiFI atau home broadband internet.
PT XL Axiata Tbk (XL Axiata) terus berinovasi untuk kenyamanan pelanggannya dengan perluasan layanan 4G LTE ke berbagai wilayah di Indonesia. Kalimantan Barat mendapatkan kesempatan yang sama setelah Kalimantan Selatan dan Timur untuk bisa memanfaatkan layanan internet cepat ini.
waaah aku malah menikmati nntn video yg tersemat tu,,,, terbaek lah pontianakJoke nih
ReplyDeleteThanks dit. Btw itu video aku yang bikin. haha
Delete